Andalan

Kemeriaan Peringatan Isra’ Mi’raj dan Doa Bersama untuk keselamatan Bangsa ala Remaja Masjid Khusnul Khotimah Kedawung

pada hari sabtu, 21 Maret 2020 bertepatan dengan Malam 27 Rajab 1441 H. Remaja Masjid khusnul khotimah menyelenggarakan acara peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1441H dengan tema “Aktualisasi Nilai-Nilai Edukasi Perjalanan Isra’ dan Mi’raj nabi Muhammad SAW dalam Beragama dan Mermasyarakat”. acara ini dihadiri oleh seluruh masyarakat dusun kedawung dari kalangan pemuda sampai kalangan tua. terlihat kekompakan dan antusias dari warga dusun kedawung.

Pembacaan mahalul qiyam oleh grup sholawat albanjari

Acara berlangsung mulai ba’da sholat maghrib yaitu dengan pembacaan Maulid diba’ yang dipimpin oleh Ketua Takmir Masjid khhusnul Khotimah (bapak Ikhwahyudi, S.PdI) dan bapak H. Syamsul Arifin, ST Sekalu Pengurus majid bidang Pendidikan dan dakwah disertai oleh grup albanjari putra Thoriqul Huda. setelah acara maulid diba’ dilanjutkan dengan sholat isya’ berjamaah.

Rapat Koordinasi Persiapan Hari Raya Idul Adha 1444 H

Tunggulwulung – Pada hari sabtu, 10 Juni 2023 bertempat di Teras Masjid Khusnul Khotimah. Takmir mengadakan rapat koordinasi persiapan hari raya idul adha 1444 H. acara ini dihadiri oleh Dewan Nadhir dan Takmir Masjid khusnul khotimah sebanyak kurang lebih 20 orang. Sesuai dengan kalender hari raya idul adha bertepatan pada hari kamis, 29 Juni 2023. acara ini diawali dengan sambutan ketua takmir dan dilanjutkan Musyarawarah dan ditutup dengan doa. ada beberapa hasil koordinasi acara pada rapat tersebut yaitu:

Hasil rapat takmir, sabtu, 10 Juni 2023

  1. Hari raya idul adha berdasarkan kalender jatuh pada kamis 29 juni 2023. Menunggu pengumuman dari kementrian agama
  2. Petugas idul adha:
    Khotib: H. A. Syamsul Arifin
    Bilal: H. Ahmad/Husni Saputro
    Imam: Ust. Wasito Mustofa
  3. Ketua panitia penyembelihan dan pembagian hewan qurban: P. Prayitno
    Koordinator penyembelihan: p. Lambang
    Koordinator distribusi: p. Suwasono
  • pendaftaran hewan qurban lewat RT. Dengan biaya operasional ( 50rb kambing). 350 (sapi)
  1. Info hewan kurban yang masuk. 1 ekor sapi. 9 ekor kambing. (Sementara)
  2. Ada sebaran tabungan hewan qurban saat sholat idul adha
  3. Pembubaran panitia idul adha dan pembentukan panitia tabungan hewan nanti pada tgl 10/17 juli 2023

Lain-lain: penyelesaian pembuatan pagar masjid sebelum hari raya idul adha

Safari Ramadhan 1444H dihadiri oleh MWCNU, Forkopimka, MUI Pandaan, Pemdes dan PR NU Tunggulwulung

tunggulwulung-pandaan. pada hari sabtu, 1 April 2023 MWCNU Pandaan mengadakan safari ramadhan 1444H di Masjid Khusnul Khotimah Dusun Kedawung Desa Tunggulwulung Kec. Pandaan Kab. Pasuruan. Acara ini dihadiri juga oleh FORKOPIMKA Kec. Pandaan yaitu Bapak Basmi, S.pd, MM selaku Camat Pandaan, Bapak Kompol Marwan selaku Kapolsek pandaan, KH. Manan Mustasyar MWCNU Pandaan, KH. Rofi’k’i selaku Ketua MUI Pandaan, Kepala KUA Pandaan, serta jajaran tahfidziyah dan Syuriyah MWCNU Pandaan, selain itu juga dihadiri oleh Pemerintah Desa Tunggulwulung yaitu Bapak H. Agung Fatkhur Rokhman dan Jajarannya, Ketua BPD Desa Tunggulwulung beserta anggotanya dan Pengurus Ranting NU Tunggulwulung, BANOM, beserta dihadiri oleh Takmir masjid se Tunggulwulung dan masyarakat sekitar yaitu 150 orang.

pada acara ini dimulai pukul 16.30 sampai jam 18.00 WIB. acara dimulai dengan pembacaan burdah, sambutan oleh Pengurus Ranting NU tunggulwulung, Kepala Desa Tunggulwulung, Camat Pandaan, Ketua MUI Pandaan, Tausyiah oleh MWCNU Pandaan dan Doa oleh KUA Pandaan. setelah Doa dilanjutkan dengan ta;jil dan sholat maghrib berjamaah setelah itu buka puasa bersama.

pada tausyiah KH. Manan Selaku Mustasyar MWCNU Pandaan menjelaskan Pintu Surga Ar Rayyan, Khusus Dilewati Bagi Orang Berpuasa.

Ar Rayyan secara bahasa berarti puas, segar dan tidak haus. Ar Rayyan ini adalah salah satu pintu di surga dari delapan pintu yang ada yang disediakan khusus bagi orang yang berpuasa.

Dari Sahl bin Sa’ad, dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, beliau bersabda,

إِنَّ فِى الْجَنَّةِ بَابًا يُقَالُ لَهُ الرَّيَّانُ ، يَدْخُلُ مِنْهُ الصَّائِمُونَ يَوْمَ الْقِيَامَةِ ، لاَ يَدْخُلُ مِنْهُ أَحَدٌ غَيْرُهُمْ يُقَالُ أَيْنَ الصَّائِمُونَ فَيَقُومُونَ ، لاَ يَدْخُلُ مِنْهُ أَحَدٌ غَيْرُهُمْ ، فَإِذَا دَخَلُوا أُغْلِقَ ، فَلَمْ يَدْخُلْ مِنْهُ أَحَدٌ

Sesungguhnya di surga ada suatu pintu yang disebut “ar rayyan“. Orang-orang yang berpuasa akan masuk melalui pintu tersebut pada hari kiamat. Selain orang yang berpuasa tidak akan memasukinya. Nanti orang yang berpuasa akan diseru, “Mana orang yang berpuasa.” Lantas mereka pun berdiri, selain mereka tidak akan memasukinya. Jika orang yang berpuasa tersebut telah memasukinya, maka akan tertutup dan setelah itu tidak ada lagi yang memasukinya” (HR. Bukhari no. 1896 dan Muslim no. 1152).

selain itu juga beliau juga menjelaskan Sabda Nabi mengatakan: “Terdapat lima hal yang dapat merusak dan menghapus pahala puasa, yaitu dusta, ghibah, adu domba, sumpah palsu, dan memandang dengan penuh syahwat,”. ungkap KH. Manan.

Panitia Qurban Masjid Khusnul Khotimah Menerima Hewan Qurban 2 Ekor Sapi dan 12 Ekor Kambing

masjidkhusnulkhotimah.wordpress.com Idul adha pada tahun ini 2022 M/ 1443 H bertepatan pada hari ahad, 10 Juli 2022 M / 10 Dzul hijjah 1443 H. Panitia penyembelehan hewan Qurban masjid khusnul khotimah menerima hewan qurban sebanyak 2 ekor sapi dan 12 ekor kambing. untuk 2 ekor sapi sudah menerima surat keterangan bebas PKM dari dinas terkait.

proses penyembelehan ini dilakukan setelah sholat idul adha yang diikuti oleh 35 panitia yang terdiri dari takmir dan remas. proses ini membutuhkan waktu sekitar 7 jam sampai proses distribusi hewan qurban ke orang yang layak menerima daging qurban.

Ayat berisi perintah berkurban adalah Al Kautsar ayat 2, Allah SWT berfirman:

فَصَلِّ لِرَبِّكَ وَٱنْحَرْ

Artinya: “Maka dirikanlah shalat karena Tuhanmu; dan berqurbanlah.”

perintah berquban juga disebutkan pada Surah Al Hajj ayat 34-35 Artinya: “Dan bagi setiap umat telah Kami syariatkan penyembelihan (qurban), agar mereka menyebut nama Allah atas rezeki yang dikaruniakan Allah kepada mereka berupa hewan ternak. Maka Tuhanmu ialah Tuhan Yang Maha Esa, karena itu berserahdirilah kamu kepada-Nya

pada kegiatan ini panitia dibantu oleh Mahasiswa KKN dari Univ. Yudharta Pasuruan untuk proses penyembelehan, pemotongan dan distribusi hewan qurban. kami selaku sebagai panitia sangat terbantu sekali atas partisipasi mhs KKN di desa tunggulwulung. ilmu sosial kemasyarakatan sangat penting karena sebagai manusia kita tidak lepas dari bantuan orang lain. ini salah satu pilar Pancasila.

Safari Ramadan Se-Desa Tunggulwulung: Wadah Silaturahmi Tokoh Agama, Pemerintah Desa dan Masyarakat

masjidkhusnulkhotimah-kedawung pandan. pada hari ahad, 24 April 2022 bertepatan pada tanggal 22 Ramadhan 1443 H. Masjid Khusnul Khotimah Dusun Kedawung menjadi tuan rumah safari ramadan se desa Tunggulwulung yang diadakan oleh jajaran Pemerintahan desa Tunggulwulung. pada kegiatan ini safari ramadan diadakan di masjid se desa tunggulwulung. program ini merupakan trobosan baru yang digagas oleh Kepala desa dan Ketua BPD sebagai wadah silaturahmi tokoh agama, pemerintah desa dan masyarakat. acara ini berlangsung mulai pukul 16.30 sampai sholat magrib berjamaah, dan buka bersama. sebelum acara takjil ada Kultum. acara ini diikuti oleh sekitar 100 orang yang terdiri dari Pemerintah Desa tunggulwulung, BPD, Tokoh agama dan Toko Masyarakat Dusun Kedawung dan Warga Dusun Kedawung.

Bapak Ikhwayudi selaku ketua BPD menuturkan bahwa acara ini digunakan untuk menampung aspirasi warga desa guna menjalin hubungan harmonis antara Ulama, Umara dan Masyarakat. harapannya acara ini berlangsung setiap tahun dan lebih meriah lagi dengan adanya program-program baru yang digagas oleh pemerintah desa Tunggulwulung. setelah penyampaian BPD. tidak lupa pula Bapak Agung Fathur Rohman yang akrab dipanggil Mas Agung/ mas Lurah menuturkan bahwa program ini juga digunakan sebagai wadah aspirasi masyarakat desa. masyarakat bisa mengutarakan aspirasinya langsung dengan pemerintah desa Tunggulwulung dengan harapan desa Tunggulwulung lebih maju, berkembang dan maslahat. Mas Lurah juga menuturkan bahwa adanya safari ramadan ini bertujuan untuk mencari dan mempromosikan kader-kader pemuda/pemudi desa tunggulwulung sehingga mampu meningkatkan SDM desa Tunggulwulung.

setelah acara penuturan kepala desa. dilanjutkan Kultum oleh Ust. Fathul Mujib dari Tenggulunan. pada Kultumnya beliau menyampaikan bahwa Sejatinya puasa merupakan ukuran tingkat ketaqwaan seseorang. puasa merupakan momentum peningkatan amal, permohonan maaf atas dosa dan sarana permohonan doa. dengan puasa orang yang buruk bisa menjadi baik seperti halnya ular bisa menjadi kupu-kupu cantik setelah melewati puasa yaitu menjadi kepompong selama sekitar 4-7 hari. Puasa juga mengikuti jejak nabi-nabi sebelumnya.

LTMNU MWCNU Pandaan Adakan Pelatihan Manajemen Masjid dan Wakaf

masjidkhusnulkhotimah.wordpress.com – Pada Hari Ahad, 6 Maret 2022 LTMNU MWCNU pandaan mengadakan pelatihan Manajemen Masjid dan Wakaf yang diikuti oleh Seluruh Pengurus Nadhir dan Takmir Se-Desa Tunggulwulung yang bertempat di Masjid Khusnul Khotimah Dusun Kedawung Desa Tunggulwulung Kec. Pandaan. Tujuan acara ini yaitu supaya Pengurus Nadhir, Takmir mengetahui tugas dan wewenang dalam manajemen masjid dan Status Tanah Wakaf.

pada acara ini dihadiri juga oleh KH. Abbas Fathoni selaku ketua Tanfidziyah MWCNU Pandaan, Bapak Saad dari Koppontren Kemenag Pasuruan, Ustadz Suhadak selaku ketua LTMNU Pandaan, Bapak Agung Fatkhur Rakhman selaku kepala Desa Tunggulwulung, serta Ustadz Kholidi selaku Ketua Ranting NU Tunggulwulung.

pada acara ini diawali dengan sambutan oleh kepala Desa Tunggulwulung, beliau menuturkan bahwa acara ini sangat penting dilaksanakan guna meningkatkan kepengurusan masjid dalam pengolahan dan manajemen masjid, sehingga diharapkan seluruh masjid se desa tunggulwulung sudah mempunyai akta wakaf. dilanjutkan sambutan kedua oleh KH Abbas Fatoni, beliau menuturkan bahwa jangan sampai masjid NU ganti status menjadi Masjid Ormas yang lain karena kurang bagusnya manajemen masjid dan kurangnya perhatian kepengurusan masjid. harapannya masjid NU lebih maju untuk kemaslahatan ummat.

acara inti pada kegiatan ini yaitu pemaparan tentang kepengurusan tanah wakaf oleh Bapak Saad dari Koppontren Kemenag Pasuruan beliau menuturkan tatacara kepungurusan tanah wakaf serta proses pergantian dan pengusulan pengurusan nadzir.

Papan Nama Bersinar Masjid Khusnul Khotimah

pada hari minggu, 7 Februari 2021 dilakukan pemasangan Papan nama masjid Khusnul khotimah. Pembuatan papan nama ini merupakan salah satu program kerja Takmir Masjid Khusnul Khotimah pada tahun 2021.

Pembuatan papan nama ini bertujuan untuk mengenalkan identitas dimata publik. karena pada tahun ini dimulai pemasangan papan nama bersinar yang terlihat begitu mewah. semoga warga dusun Kedawung semakin nyaman dalam beribadah serta Masjid Khusnul Khotimah semakin maju.

Gabungan Pemuda ANSOR, IPNU IPPNU PAC Pandaan dan PAC Bangil lakukan Penyemprotan Disektan ke beberapa Masjid di wilayah Pandaan Pasuruan

Pada Hari Rabu, 25 Maret 2020. Gabungan Pemuda Ansor, IPNU IPPNU PAC Pandaan dan PAC Bangil lakukan penyemprotan disektan ke beberapa amsjid di wilayah pandaan Pasuruan. hal ini dilakukan sebagai wujud tanggap NU terhadap penanggulangan terhadap Virus COVID-19. seperti halnya difoto nampak bapak ikhwahyudi selaku ketua takmir masjid khusnul khotimah dan juga pengurus ANSOR Pandaan sedang melakukan koordinasi dengan anggota di sela-sela kesibukannya.

Foto Ketua takmir dan petugas saat melakukan koordinasi di sela-sela penyemprotan

seperti halnya di foto nampak petugas yang berseragam dari ANSOR dan IPNU IPPNU melakukan penyemprotan di Masjid dan Kamar Mandi Masjid Khusnul Khotimah Kedawung Pandaan Pasuruan.

Petugas dari ANSOR, IPNU-IPPNU Melakukan Penyemprotan Disektan di masjid Khusnul Khotimah

Semoga dengan adanya penyemprotan ini kita semua terhindar dari wabah virus korona yang melanda indonesia bahkan seluruh dunia dan para jamaah tetap terjaga kesehatannya. tak lupa pengurus takmir masjid khusnul khotimah melakukan hal penjagaan kebersihan masjid, menggulung karpen masjid, dan menyediakan hand sanitizer.

Foto Bersama Anggota ANSOR dan Pengurus Masjid di Dusun Rejoso Pandaan sebagai simbolis melakukan penyerahan cairan disektan

Rencananya hal ini tidak hanya dilakukan di masjid-masjid tapi juga dilakukan di musholla-musholla. Mari kita semua menjaga IMUN (Kebersihan dan Kesehatan) dan IMAN (Selalu Memohon Doa Pertolongan kepada Allah) untuk dihindarkan dari beberapa wabah penyakit seperti korona. semoga indonesia cepat aman dari wabah penyakit korona. amiin (imron.red)

Pemasangan Galfalum di Masjid Khusnul Khotimah guna peningkatan keamanan dan kenyamanan saat beribadah

Pada hari selasa, 17 Maret 2020 Ta’mir masjid yaitu pengurus yang bertujuan untuk menjaga dan meningkatkan kesejahteraan masjid dan sebagai pelayan jamaah masyakarat untuk beribadah. oleh karena itu demi meingkatkan kenyamanan dan keamanan saat beribadah ta’mir memasang galfalum guna untuk menghindari terik panas matahari dan percikan air hujan saat hujan turun. apalagi pada bulan-bulan ini musim penghujan. Salah Satu takmir masjid ikut serta dalam pemasangan tersebut yaitu bapak choiron umar (Seksi Kebersihan).

Semoga dengan adanya penambahan ini jamaáh lebih betah dan nyaman saat beribadah

Rapat Remaja Masjid Khusnul Khotimah dalam Pembentukan Kepanitian Peringatan PHBI Isra’Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1441 H

Pada hari Selasa, 10 Maret 2020 bertempat di Rumah Bpk. Ikhwahyudi selaku Ketua Takmir. Remaja Masjid Khusnul Khotimah Dusun Kedawung desa Tunggulwulung kec, Pandaan mengadakan rapat pembentukan kepanitian untuk peringatan PHBI Isra’Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1441H.

pada rapat ini dihadiri oleh Pembina remas yaitu Bpk. H. Tohari dan Bpk. H. Yusron, juga dihadiri oleh Ketua takmir dan sekretaris takmir, bpk. munip. acara berlangsung dan dipimpin oleh Ketua Remas yaitu Bpk. Agus Sunarko. acara dimulai setelah sholat isya’ dan selesai pada jam 09.30 WIB. setelah koordinasi ditentukan ketua panitianya yaitu Mas Misbahudin yang akrab disapa Udin.

Foto Acara Rapat Koordinasi Remas Masjid Khusnul Khotimah Dusun Kedawung Desa Tunggulwulung Kec. Pandaan

Acara peringatan Isra’Mi’raj dan juga digabung dengan acara peringatan HARLAH NU ke 94 ini akan diadakan pada hari Sabtu, 21 Maret 2020 bertempat di Halaman Masjid KHusnul kHotimah. adapun pembicaranya yaitu Ustdz. Abdus Salam dari sukorejo Pasuruan serta tampilan Albanjari se Desa Tunggulwulung. acara ini merupakan agenda pertama REMAS setelah dibentuk kepengurusan pada awal februari 2020 bulan kemaren. harapan ada acara ini yaitu Meningkatkan dan Mempererat Jiwa Religius di dusun Masyarakat Kedawung. (imron:red)

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Ayo mulai